Sabtu, 11 Mei 2013

Wigan rebut Piala FA setelah tundukkan Manchester City

Wigan merebut piala FA setelah menundukkan Manchester City 1-0 melalui gol Ben Watson pada menit terakhir.




Kemenangan ini adalah yang pertama bagi Wigan dalam sejarah klub itu.
Watson yang merupakan pemain cadangan menyambar tendangan sudut Shaun Maloney dan menyarangkan gol pada menit terakhir di stadion Wembley, London, di tengah guyuran hujan lebat.
McManaman hampir menyarangkan gol di babak pertama, sementara Yaya Toure dan Carlos Tevez juga sempat mengancam gol Wigan untuk City.
Ben Watson mengatakan mencetak gol kemenangan dalam final Piala FA seperti mimpi.
"Sesuatu yang tidak dapat dipercaya. Rekan-rekan bermain fantastis dan mereka layak menang. Untuk turun lapangan dan mencetak gol kemenangan dalam final Piala FA adalah mimpi," kata Watson.

'Perpanjangan waktu'

Sementara itu manajer Roberto Martinez mengatakan anak asuhnya sempat kecil hati pada saat turun minum.
"Inilah saat yang luar biasa. Kami sempat kecil hati pada babak pertama karena kami bermain bagus namun tidak bisa mengambil peluang," kata Martinez.
"Kami merasa kami membuang peluang. Namun para pemain tidak pernah merasa dikalahkan dan kami terus berupaya."
"Saya sempat berpikir akan ada perpanjangan waktu, saat gol dicetak. Permainan (tim) luar biasa, kami menghadapi tim hebat dengan semangat," tambahnya.
Wigan memiliki dua pertandingan untuk menyelamatkan posisi mereka agar tetap bertahan di Liga Primer.
Sejauh ini belum ada tim yang memenangkan Piala FA namun direlegasi pada musim pertandingan yang sama.

Posted By : Lensa Jakarta
News Source : BBC Indonesia/RCRnews Indonesia
Photo :  Para pemain Wigan mengangkat Piala FA setelah menundukkan City di Wembley, London

Tidak ada komentar:

Posting Komentar