Minggu, 05 Mei 2013

Hari Terakhir Kunjungan SBY, Dialog Dan Nikmati Keindahan Matahari Terbit di Bromo


 
 
Probolinggo, Jawa Timur: Tadi pagi, Minggu (5/5) pukul 04.30 WiB, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono mendaki Pananjakan Gunung Bromo dengan berkendaraan mobil. Dari titik ini wisatawan biasa menikmati keindahan momen matahari terbit. (Sunrise) di Kaldera Bromo, di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, ini salah satu yang tercantik di dunia. Dibutuhkan waktu satu jam dari Lava View Lodge, tempat Presiden menginap, untuk mencapai Pananjakan. Di sini SBY dan Ibu Ani beserta rombongan menikmati keindahan Bromo saat matahari terbit selama sekitar 90 menit. Di lokasi ini pula kemarin Presiden SBY melakukan dialog dengan 600 pelaku wisata di Kawasan Bromo ini. Mereka yang datang adalah pemandu wisata, tukang ojek, pedagang, dan petani sayuran. Siang nanti, yang merupakan hari kelima rangkaian kunjungan kerja di beberapa kota di Jatim, Presiden SBY akan kembali ke Jakarta melalui Bandar Udara Juanda, Surabaya. Gunung Bromo adalah salah satu destinasi favorit wisatawan di Jawa Timur. Tidak hanya wisatawan lokal, wisatawan dari mancanegara pun berlomba-lomba datang ke sini. Mereka datang, salah satunya untuk melihat pemandangan yang paling ditawarkan di kawasan wisata ini, yaitu sunrise Bromo yang cantik dan mendunia. Turut mendampingi Presiden SBY, Mensesneg Sudi Silalahi, Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, Menhut Zulkilfi Hasan, Kapolri Jenderal Timur Pradopo, Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, dan Gubernur Jatim Soekarwo. (yor) Posted By : Lensa Surabaya TV Online News Source : Situs Web Resmi Presiden Republik Indonesia - Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono
— di Wisata Gunung Bromo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar